saat saya baru belajar tentang konsep waktu,
saya mendengar ada orang berkata 'rindu'
saat saya baru dikenalkan pada konsep ingatan,
saya mendengar ada orang yang berkata 'rindu'
saat saya baru diingatkan tentang konsep subjektivitas,
saya mendengar ada orang berkata 'rindu'
semua teori yang baru dibagikan pada saya tiba tiba mewujudkan di depan saya.
Saat itu saya baru sadar bahwa pemahaman teori bukan sadar dan tahu arti namun butuh sesuatu yang disebut dengan rasa.
Kembali warna hijau saya tegakkan sebagai simbol diri,
karena ternyata saya tak tahu rasa itu semua.
Maka kemudian saya memberanikan diri untuk bertanya 'kenapa'
No comments:
Post a Comment